nih kakak sekilas info tentang SAC GROBOGAN monggo di baca.... ;) ;)
SAC (Scout Adventure Community) adalah wadah generasi muda grobogan yang gemar mendaki gunung dan pencinta alam. SAC yang berdiri sejak 20 Juni 2012 ini bermarkas di Jl. Gajah mada purwodadi dan mempunyai anggota tetap sebanyak 3 orang, anggota perintis 8 orang dan anggota muda 48 orang. Aktifitas SAC meliputi kegiatan susur sungai, susur pantai, susur gua, mendaki gunung, susur hutan dan kegiatan pelestarian alam seperti bersih-bersih dan penanaman pohon.
SAC banyak menciptakan para pendaki gunung yang tangguh. Sudah banyak gunung yang telah berhasil didaki oleh tim SAC diantaranya gunung merapi, merbabu, sindoro, sumbing, ungaran, lawu, andong, slamet, prau, pangraro dan juga gunung rinjani yang merupakan gunung tertinggi kedua di indonesia.
SAC menghimpun anak-anak muda untuk mencintai alam dan menjadi pendaki yang tangguh. Anggota SAC berasal dari berbagai kecamatan di grobogan dengan rentang usia antara 14 tahun s/d 26 tahun. Mereka ada yang masih duduk di bangku sekolah SMP maupun SMA serta mahasiswa. Anda tertarik bergabung dengan SAC ? Silahkan menghubungi pengurus SAC di nomor Hp. 085726995713 atau add Grup Facebook : Scout Adventure Comunity Grobogan.
nah itu tadi informasi mengenai SAC GROBOGAN kakak" trimakasih udah mampir... SALAM LESTARI...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar